Kamis, 22 September 2016

Doa Agar Terbebas dari Masalah

Agar Terbebas dari Masalah

Tiada hidup tanpa masalah. Karena musibah dan masalah, lahir maupun batin, merupakan gawan bayi manusia. Ada yang bisa diatasi lebih cepat, dan ada yang membutuhkan waktu lebih lama. Di sisi lain, kita mendampakan agar bisa hidup nyaman tanpa masalah. Sekalipun ini cita-cita yang tidak mungkin diwujudkan seutuhnya, setidaknya kita berusaha meminimalisir terjadinya masalah. Salah satu usaha itu adalah doa.
Diantara doa yang selayaknya kita rutinkan adalah doa agar kita mendapat ampunan dunia akhirat dan terbebas dari segala masalah dunia akhirat. Teks doanya sebagai berikut,
اللَّهُمَّ إنِّي أَسْأَلُكَ العَفْوَ وَالعَافِيَةَ فِي الدُّنْيَا وَالآخِرَةِ، اللَّهُمَّ إنِّي أَسْأَلُكَ العَفْوَ وَالعَافِيَةَ فِي دِينِي وَدُنْيَايَ وَأَهْلِي وَمَالِي، اللَّهُمَّ اسْتُرْ عَوْرَاتِي، وَآمِنْ رَوْعَاتِي، اللَّهُمَّ احْفَظْنِي مِنْ بَيْنَ يَدَيَّ، وَمِنْ خَلْفِي، وَعَنْ يَمِينِي، وَعَنْ شِمَالِي، وَمِنْ فَوْقِي، وَأَعُوذُ بِعَظَمَتِكَ أَنْ أُغْتَالَ مِنْ تَحْتِي
ALLAHUMMA INNII AS-ALUKAL ‘AFWA WAL ‘AAFIYAH FID DUN-YAA WAL AAKHIRAH. ALLAHUMMA INNII AS-ALUKAL ‘AFWA WAL ‘AAFIYAH FI DIINI WA DUNYAA-YA WA AHLII WA MAALII.
ALLAHUMMAS-TUR ‘AU-RAATII WA AAMIN RAU-’AATII.
ALLAHUMMAH-FADZ-NII MIN BAINI YADAYYA WA MIN KHALFII WA ‘AN YAMIINII WA ‘AN SYIMAALII WA MIN FAUQII.
WA A-’UUDZU BI ‘ADZMATIKA AN-UGHTAALA MIN TAHTII.
Ya Allah! Sesungguhnya aku memohon ampunan dan terbebas dari masalah di dunia dan akhirat. Ya Allah, sesungguhnya aku memohon ampunan dan terbebas dari masalah dalam urusan agama, dunia, keluarga dan hartaku. Ya Allah, tutupilah auratku dan tenangkanlah aku dari rasa takut. Ya Allah! Jagalah aku dari arah muka, belakang, kanan, kiri dan dari atasku, dan aku berlindung dengan kebesaranMu, agar aku tidak dihancurkan dari bawahku
Keterangan:
Auratku: mencakup aurat badan, cacat, aib dan sesuatu yang tidak layak dilihat orang lain
dihancurkan dari bawahku: dihancurkan sementara aku lengah. Bisa dengan tenggelam atau di telan bumi.
Keutamaan:
Ada beberapa hadis yang menyebutkan keutamaan doa ini,
1.      Dari Ibn Umar radliallahu ‘anhuma, bahwa beliau mendengar Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam membaca wirid ini ketika pagi dan sore, dan beliau tidak pernah meninggalkannya sampai beliau meninggal dunia: “Allahumma inni as-alukal ‘afwa…dst.” (HR. Ahmad 4785, Abu Daud 5074, Ibn Majah 3871, dan dishahihkan Syuaib al-Arnauth).
2.      Dari Abbas bin Abdul Muthallib, beliau bertanya kepada Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam: Ya Rasulullah, ajarilah aku do’a yang harus aku panjatkan kepada Allah? Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Wahai Abbas, mintalah al afiyah (terbebas dari masalah) kepada Allah.” Kemudian, setelah tiga hari, Abbas datang lagi dan mengatakan: Ya Rasulullah, ajarilah aku do’a yang harus aku panjatkan kepada Allah? Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Wahai Abbas, wahai pamanku, mintalah kepada Allah al afiyah (terbebas dari masalah) di dunia dan akhirat.” (HR. Al Bukhari dalam Adabul Mufrad dan dishahihkan Al Albani)
3.      Dari Anas bin Malik radliallahu ‘anhu, bahwasanya ada seorang yang datang kepada Nabishallallahu ‘alaihi wa sallam dan bertanya: Ya Rasulullah, do’a apa yang paling afdhal? Beliau menjawab: “Mintalah kepada Allah al-afiyah (terbebas dari masalah) di dunia dan akhirat.” Kemudian besoknya dia datang lagi dan bertanya: “Wahai Nabi Allah, do’a apa yang paling afdhal? Beliau menjawab: “Mintalah kepada Allah al afiyah (terbebas dari masalah) di dunia dan akhirat. Karena jika engkau diberi al-afiyah di dunia dan akhirat berarti kamu beruntung.” (HR. Al Bukhari dalam Adabul Mufrad dan dishahihkan Al Albani)
Rutinkan doa ini setiap pagi dan sore. Pagi antara subuh hingga terbit matahari, sore antara asar sampai terbenam matahari. Jika kelupaan atau tidak sempat, boleh dibaca di luar rentang waktu itu.
Allahu a’lam
Ditulis oleh Ustadz Ammi Nur Baits (Pengasuh KonsultasiSyariah.com)


Related Posts:

  • Hukum Memakai Dana/Uang Zakat untuk Umroh Apa hukumnya memberikan uang zakat kepada saudara agar bisa berangkat umrah.. nuwun… Jawab: Bismillah was shalatu was salamu ‘ala Rasulillah, wa ba’du, Allah telah menjelasakan orang yang berhak menerima zakat. Merekal… Read More
  • Hukum Islam Hadir di Acara Maulid Nabi, Isra-miraj, Nishfu Syaban dst Pertanyaan: Bolehkah seseorang menghadiri perayaan yang bid’ah seperti perayaan maulid nabi, isro’ mi’roj, malam nishfu sya’ban, namun ia tidak meyakini bahwa perayaan-perayaan tadi disyari’atkan, ia cuma bertujuan menjela… Read More
  • Hukum Belanja Saat Diskon Hari Raya Non Muslim (Natal) Assalamu’alaykum Ustadz, Menjelang perayaan natal ini banyak pusat perbelanjaan yang menawarkan diskon Dan promo produk dalam rangka merayakan natal. Produk yang dijual sebenarnya tidak berhubungan langsung dengan natal … Read More
  • Hukum Islam Menjual Tanah Wakaf Bolehkah menjual tanah wakaf yang tidak memungkinkan dibangun masjid apalagi pesantren?  Mohon solusinya? Jawab: Bismillah was shalatu was salamu ‘ala Rasulillah, wa ba’du, Wakaf secara bahasa artinya menahan [الح… Read More
  • Hukum Muslim Merayakan Hari Ulang Tahun/Haul Apa hukum merayakan ulang tahun atau maulid? Kaum muslimin merayakan hari ulang tahun (Ultah) untuk anak-anak dan ketika itu disajikan makanan untuk para tamu yang hadi. Ketika itu pula disuarakan shalawat nariyah. Apakah … Read More

0 komentar:

Follow kumpulan tanya jawab islam dan keluarga

Calendar holidays by Excel Calendar

Disclaimer

i don't own anything in this blog. all articles, images, videos belong to its owners / creator. if you think this useful feel free to share, rewrite, or copy
twitterfacebookgoogle pluslinkedinrss feedemail

Info Harga Komoditi/Pangan

Flag Counter



Data Provided By Google Analytics

Diberdayakan oleh Blogger.

Mari gabung agar kenal & tidak terjerat riba/bunga bank

Bantuan hukum bagi yang terjerat riba (bunga bank)

Pencarian tentang Islam

yufid.com

[Disebutkan keadaan manusia di hari kiamat, "Alangkah baiknya kiranya aku dulu mengerjakan (amal saleh) untuk hidupku ini". QS Al-Fajr : 24]'


Orang ini menyebut akhirat dengan HIDUPKU. Artinya, sekarang ini KEHIDUPAN KITA BELUM DIMULAI

(-_-)

Video Pilihan

Paling Banyak Dibaca

Our Facebook Page